PKM

Mahasiswa FKM Unand Raih Program Kreativitas mahasiswa (PKM) Pendanaan Dikti Tahun 2023

Lulusan Perguruan Tinggi dituntut untuk memiliki academic knowledge, skill of thinking, management skill, dan communication skill. Kekurangan atas

PKM

Lulusan Perguruan Tinggi dituntut untuk memiliki academic knowledge, skill of thinking, management skill, dan communication skill. Kekurangan atas salah satu dari keempat keterampilan/kemahiran tersebut dapat menyebabkan berkurangnya mutu lulusan. Sinergisme

akan tercermin melalui kemampuan lulusan dalam kecepatan menemukan solusi atas persoalan yang dihadapinya. Dengan demikian, pemikiran dan perilaku yang ditunjukkan mahasiswa akan bersifat kreatif (unik dan bermanfaat) dan konstruktif (dapat diwujudkan). Kemampuan berpikir kreatif dan bertindak inovatif mahasiswa dapat disalurkan melalui Program Kreativitas Mahasiswa (PKM). PKM merupakan wahana penyaluran dan peningkatan Kreativitas mahasiswa Indonesia.

Berdasarkan surat direktorat jenderal pendidikan tinggi, riset, dan teknologi nomor 2383/E2/DT.01.00/2023 perihal Pendanaan Program Kreativitas Mahasiswa (PKM) 8 Bidang Tahun 2023, Alhamdulillah 8 tim dari mahasiswa Fakultas Kesehatan Masyarakat (FKM) Universitas Andalas lolos untuk didanai. Keberhasilan dalam pendanaan tersebut juga tidak terlepas kontribusi dari Dosen pendamping yang juga berasal dari FKM Unand. Adapun daftar mahasiswa, judul dan dosen pendamping yang lolos sebagai berikut:

 Judul : Inovasi Pemanfaatan Limbah Kulit Singkong Sebagai Artificial Rice Berindeks Glikemik Rendah Untuk Pangan Alternatif Penderita Diabetes
Skim PKM : PKM-RE
Ketua : AULIA AORAMA (2111223022) 
Anggota : Salshabilla Nadya (2011221022), Fajar Aldiansyah (FK)
Dosen Pendamping : Firdaus, SP., M.Si.
   
Judul : Potensi Nefroprotektif Ekstrak Etanol Kecombrang (Etlingera elatior) terhadap Kerusakan Sel Ginjal Mencit (Mus musculus) Jantan yang Diinduksi Parasetamol
Skim PKM : PKM-RE
Ketua : HAURA NUR AFIFAH (2011222031)
Anggota :  Revi Amalia (2011222021), Andhini Nur Bintari (Biologi), Hanifah Harieza ( Farmasi), Marsa Hardiana (Kimia)
Dosen Pendamping : Firdaus, SP., M.Si.
   
Judul : Optimalisasi Peran DokterKecil sebagai Edukator Program “Isi Piringku” untuk Pencegahan Malanutrisi pada Siswa/I SDN 29 Purus
Skim PKM : PKM-PM
Ketua : Revi Amalia 2011222021
Anggota :  Haura Nur Afifah 2011222031,  Nindi Octaviani 2111221002, Salsabila 2111221025 
Dosen Pendamping : Dr. Frima Elda, SKM, MKM
   
Judul : Edukasi Melalui Buku Pedoman Cegah Anak Stunting di Posyandu Restu Bunda Kota Padang Panjang 
Skim PKM : PKM-PM
Ketua : Abdul Hamid Hakim (2111212018) 
Anggota : Aisyah Nur Utami Putri (2111212036), Alfarel Huzri (2111211050),  Nurul Aulia Putri (2011211029), Rahmat Al Ikram (2011211040)
Dosen Pendamping : Septia Pristi Rahmah, SKM, MKM
   
 Judul : Cookies Gy’ricana: Pemanfaatan Ekstrak Daun Katuk dan Alpukat sebagai Cemilan Sehat Ibu Menyusui
Skim PKM : PKM-K
Ketua : Widya Andina (2011221008) 
Anggota : Fatimah Azzahra (2011221003), Silvia Fitriana (THP), Dalila Ziva Maharani (2111211013), Imam Wahyudi (2111212013) 
Dosen Pendamping : Hamidatul Yuni SST., M.Kes
   
 Judul : Potensi Serbuk Opuntia ficus-indica dalam Menghilangkan Cemara Logam Besi, Mangan dan Arsen 
Skim PKM : PKM-RE
Ketua : Nindi Octaviani 2111221002 
Anggota : Trianda Nurlia Hidayat 2111212044, M. Varrel Anandhito (FT), Aken Puti Nandi Nanti (Kimia), Shirli Rizki 2211212002 
Dosen Pendamping : Azyyati Ridha Alfian, S.K.M., M.K.M.
   
Judul : Kerik Gigi: Analisis Pengaruh Tradisi Mutilasi Gigi Terhadap Oral Health Perempuan Suku Mentawai Di Pulau Siberut Kepulauan Mentawai
Skim : PKM-RE
Mahasiswa : Fitri Dwi Syahti 2011211031
   
Judul : Hybrid Smart E-Ovitrap (Elektron Ovitrap)
Skim : PKM-KI
Mahasiswa : Miza Yunita 1911211028

Pimpinan dan seluruh civitas akademiki FKM Unand mengucapkan selamat dan terima kasih kepada mahasiswa FKM Unand atas prestasi terbaik di tahun 2023. Semoga semua proses mulai dari persiapan sampai pelaporan berjalan lancar. Dari jadwal yang telah ditetapkan oleh dikti mahasiswa bersama dosen pendamping akan melaksanakan kegiatan PKM sesuai skim masing-masing sampai Bulan November 2023. Semoga semua tim yang telah didanai bisa masuk ke Pekan Ilmiah Mahasiswa National (PIMNAS).